Februari 11, 2025
10 Manfaat Kacang Almond bagi Kesehatan
Kandungan vitamin E yang tinggi membuat kacang almond sangat baik buat kesehatan. Cek manfaatnya.

Kacang almond bergizi tinggi dan penuh lemak, juga mengandung antioksidan seperti vitamin dan mineral.

Itulah alasan almond baik untuk kesehatan.

Pohon almond adalah pohon peliharaan tertua yang berasal dari 3.000-2.000 SM di Yordania.

Almond dapat disimpan di lemari es selama 2 tahun karena kandungan vitamin E yang tinggi.

Berikut beberapa manfaat kacang almond yang telah terbukti secara ilmiah, dilansir dari Pharmeasy.

Mengurangi kolesterol Mengonsumsi almond terbukti meningkatkan kadar vitamin E dalam sel darah merah dan juga mengurangi kadar kolesterol.

Dengan meningkatkan kadar vitamin E dalam aliran darah, antioksidan terbentuk, yang mencegah sel-sel menyumbat kolesterol yang berkembang.

Baik untuk jantung Ketika almond dikonsumsi bersama beberapa kacang lain, itu baik untuk jantung.

Makan almond membuat Anda memiliki lebih banyak antioksidan dalam aliran darah dan ini membantu mengurangi tekanan darah dan meningkatkan aliran darah ke berbagai bagian tubuh.

Mengatur gula darah Mengonsumsi almond dikatakan dapat mengatur kadar gula darah dan menstabilkannya karena mengandung magnesium.

Anda disarankan mengonsumsi segenggam almond setiap hari.

Namun, bagi penderita diabetes tipe 2, almond berperan integral dalam menstabilkannya.

Membantu mengontrol tekanan darah Kadar magnesium yang rendah dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.

Hal ini menyebabkan serangan jantung, stroke, dan gagal ginjal.

Almond mengandung magnesium yang membantu mengontrol tekanan darah secara efektif.

Jika tubuh kekurangan magnesium, tambahkan almond ke dalam makanan.

Tinggi vitamin E Almond mengandung vitamin E tinggi yang merupakan antioksidan untuk melindungi sel-sel dari racun.

Dengan jumlah vitamin E yang lebih tinggi dipompa ke aliran darah maka mengurangi risiko terkena penyakit Alzheimer, kanker, dan penyakit jantung.

Pastikan asupan vitamin E dibatasi karena asupan yang berlebihan dapat menyebabkan kanker prostat.

Menurunkan berat badan Almond memiliki kandungan protein dan serat yang lebih tinggi.

Kadar karbohidratnya yang lebih rendah mampu membatasi nafsu makan dan tidak membuat lapar dalam waktu lama.

Almond juga membantu mengurangi jumlah kalori setiap hari.

Kaya nutrisi Almond kaya nutrisi dengan hanya 28 gram almond mengandung 6 gram protein, 3,5 gram serat, 14 gram lemak, 37 persen vitamin E, 32 persen mangan, dan 20 persen magnesium.

Almond juga mengandung sumber tembaga, vitamin B12, dan fosfor yang baik serta menyediakan 161 kalori dan 2,5 gram karbohidrat.

Baik untuk mata Almond dikatakan sangat baik untuk mata karena sumber vitamin E yang tinggi dapat melindungi mata dan mencegah perubahan abnormal pada lensa.

Tetapi, jangan mengonsumsinya secara berlebihan dan konsumsi almond dalam jumlah sedang saja.

Kaya antioksidan Almond kaya antioksidan yang dapat melindungi dari stres.

Stres menyebabkan kerusakan molekul dan dengan demikian menyebabkan peradangan, kanker, dan penuaan.

Antioksidan dalam almond bermanfaat bagi kulit.

Hanya 84 gram almond per hari dapat meningkatkan kadar antioksidan dalam tubuh yang akan melindungi dari penuaan dan berbagai penyakit lain.

Memelihara kulit Kacang ini memiliki banyak manfaat untuk kulit.

Almond mengandung flavonoid yang juga ditemukan dalam teh hijau dan brokoli.

Komponen ini memelihara kulit dan sebagai antipenuaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *